MNC Group bekerjasama dengan Mahoni.com telah meluncurkan sebuah aplikasi radio streaming untuk masing-masing radio group dari MNC, yaitu Global Radio, V Radio, Sindo Trijaya FM dan Radio Dangdut Indonesia.
 
Masing-masing aplikasi mewakili setiap radio yang ada, dan menjadi official application radio streaming. Dengan keempat aplikasi yang mewakili tiap radio tersebut, di harapkan para pendengan setia dari ke empat station radio bisa tetap setia mendengarkan saluran masing-masing dari iPad, iPhone dan iPod touch dengan lebih praktis, kapan saja dan dimana saja.